Keterpaduan Materi
Sekolah
menerapkan pendekatan penyelenggaraan dengan memadukan pendidikan umum dan
pendidikan agama menjadi satu jalinan kurikulum. Dengan pendekatan ini, semua
mata pelajaran dan semua kegiatan sekolah tidak lepas dari bingkai ajaran dan
pesan nilai Islam.
Keterpaduan Metode
Sekolah
menekankan keterpaduan dalam metode pembelajaran sehingga dapat mengoptimalkan ranah
kognitif, afektif, dan konatif. Implikasi dari keterpaduan ini
menuntut pengembangan pendekatan proses pembelajaran yang kaya, variatif dan
menggunakan media serta sumber belajar yang luas dan luwes.
Keterpaduan Aspek Pendidikan
Sekolah
memadukan pendidikan aqliyah, ruhiyah,
dan jasadiyah. Artinya, sekolah
berupaya mendidik peserta didik menjadi anak yang berkembang kemampuan akal dan
intelektualnya, meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaannya kepada Allah
SWT.
Keterpaduan Lingkungan Belajar
Sekolah
memadukan keterlibatan dan partisipasi aktif lingkungan belajar, yaitu:
sekolah, rumah, dan masyarakat. Sekolah berupaya mengoptimalkan dan
sinkronisasi peran guru, orang tua, dan masyarakat dalam proses pengelolaan
sekolah dan pembelajaran sehingga terjadi sinergi yang konstruktif dalam
membangun kompetensi dan karakter peserta didik.